Hari Dokter Nasional 2025: Sejarah hingga Bentuk Peringatan

Bekasi – 1miliarsantri.net: Hari Dokter Nasional yang diperingati setiap tanggal 24 Oktober merupakan momentum penting untuk mengenang sejarah, menghargai dedikasi, serta merenungkan peran vital para dokter sebagai pilar utama dalam sistem kesehatan nasional. Peringatan ini sekaligus bertepatan dengan hari lahirnya Ikatan Dokter Indonesia (IDI), organisasi profesi kedokteran yang telah menjadi wadah bagi seluruh dokter Indonesia.
Sejarah dan Tujuan Hari Dokter Nasional
Pada tanggal 24 Oktober 1950, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) secara resmi mendapatkan legalitas hukum di depan notaris. Tanggal inilah yang kemudian ditetapkan sebagai hari jadi IDI dan diperingati sebagai Hari Dokter Nasional. Kelahiran IDI menandai era baru, di mana profesi kedokteran di Indonesia benar-benar dikelola oleh dokter Indonesia sendiri, yang artinya bebas dari intervensi asing.
Menginjak usia ke 75 tahun sejak didirikan pada 24 Oktober 1950, IDI telah memainkan peran strategis dalam lingkup pembangunan kesehatan nasional, baik dari aspek pelayanan medis, pengembangan ilmu kedokteran, advokasi kebijakan kesehatan serta bentuk pengabdian kepada masyarakat.
Peringatan Hari Dokter Nasional atau HUT IDI ke-75 tahun 2025 yang mengusung tema
75 Tahun IDI Berkarya, Membangun Kesehatan Bangsa”, bermakna bahwa IDI berkomitmen untuk terus berkarya melalui peran aktif para dokter, membangun kesehatan yang lebih baik serta mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya hidup sehat yang berkelanjutan.
Hari Dokter Nasional juga memiliki tujuan yang jelas diantaranya adalah memadukan potensi dokter di seluruh Indonesia, menjaga harkat dan martabat profesi, mengembangkan ilmu kedokteran, dan yang paling utama, meningkatkan kesehatan rakyat Indonesia menuju masyarakat sehat dan sejahtera.
Baca juga: Hari Santri Nasional 2025: Sejarah, Tema dan Tujuan Peringatan
Dokter: Lebih dari Sekedar Profesi, Bentuk Dedikasi Tanpa Batas

Dokter adalah sebuah profesi yang telah berlisensi untuk berpraktik dalam menyembuhkan, mendiagnosis, dan mencegah penyakit. Namun, lebih dari sekadar keahlian ilmiah dan teknis, menjadi seorang dokter adalah panggilan jiwa yang menuntut pengorbanan, dedikasi, dan empati tanpa batas.
Dalam kehidupan sehari-hari, dokter adalah garda terdepan yang berhadapan langsung dengan penderitaan dan harapan yang tidak hanya merawat fisik, tetapi juga memberikan dukungan emosional kepada pasien dan keluarganya. Di balik jam praktik yang panjang, keputusan cepat di ruang gawat darurat, atau penelitian untuk menemukan solusi medis, terdapat komitmen yang kuat untuk melayani.
Bentuk Peringatan Hari Dokter Nasional 2025: Merayakan Dedikasi, Menguatkan Komitmen
Berbagai kegiatan biasanya dilaksanakan dalam rangka Hari Dokter Nasional. Mulai dari seminar ilmiah, bakti sosial, pengobatan dan konsultasi gratis, hingga kampanye kesehatan. Semua kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan mewujudkan cita-cita Indonesia Sehat.
Tidak hanya itu, Pengurus Besar IDI, IDI wilayah, IDI cabang dan perhmpunan serta keseminatan berinisiatif untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan yang bersifat edukatif, prefentif dan sosial. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menjadi wadah dalam mempererat solidaritas antar anggota serta meningkatkan peran serta dokter dalam pembangunan kesehatan dan mewujudkan Indonesia yang lebih sehat dan sejahtera.
Bagi masyarakat umum, Hari Dokter Nasional adalah kesempatan untuk mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas jasa para dokter. Penghargaan ini bisa berupa ucapan tulus, dukungan nyata terhadap profesi mereka, atau bahkan dengan cara menjaga kesehatan diri sendiri sebagai wujud penghargaan atas kerja keras mereka.
Pada akhirnya, Hari Dokter Nasional adalah perayaan yang menegaskan kembali kemitraan antara dokter, pemerintah, dan masyarakat. Peringatan ini merupakan bentuk apresiasi tehadap tangan-tangan yang menyembuhkan dan hati yang peduli serta menguatkan komitmen bersama untuk mencapai satu tujuan mulia yaitu kesehatan optimal bagi seluruh rakyat Indonesia.
Selamat Hari Dokter Nasional 2025! Semoga dedikasi tanpa lelah para dokter di seluruh penjuru negeri senantiasa menjadi inspirasi dan membawa kemajuan bagi kesehatan bangsa.
Baca juga: Dari Pesantren untuk Dunia: 10 Tahun Santri Menjaga Nilai Bangsa dan Peradaban
Penulis: Gita Rianti D Pratiwi
Editor: Glancy Verona
https://prodia.co.id/id/konsultasi-dokter
Eksplorasi konten lain dari 1miliarsantri.net
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.