Cara Efektif Menggunakan YouTube Sebagai Sumber Belajar Berkualitas

Situbondo – 1miliarsantri.net: Di zaman serba digital seperti sekarang, belajar tidak lagi hanya bergantung pada buku dan ruang kelas. Tapi juga melalui berbagai media, dan salah satu platform yang paling sering digunakan adalah YouTube. Saat ini Youtube dimanfaatkan untuk menambah pengetahuan oleh banyak orang. Siapa sangka, platform yang mulanya dikenal sebagai tempat hiburan ini, ternyata juga memiliki potensi besar untuk dijadikan sebagai sarana edukasi. Tak sedikit pelajar, mahasiswa, bahkan pekerja profesional yang menjadikan YouTube sebagai “kelas virtual” mereka. Tapi, tentu saja ada cara efektif menggunakan YouTube agar manfaat belajarnya benar-benar terasa, bukan sekadar terjebak scroll video hiburan yang tak berujung. Jika kalian ingin memanfaatkan YouTube sebagai sarana belajar, maka penting untuk mengetahui cara menggunakannya dengan bijak dan strategis. Karena, tanpa kendali, YouTube bisa menjadi tempat distraksi yang sangat kuat. Namun jika digunakan dengan cara yang tepat, platform ini bisa jadi mentor pribadi yang luar biasa. Menjadikan YouTube Sebagai Ruang Belajar Pribadi Belajar dari YouTube memang terasa fleksibel. Kita bisa memilih sendiri topik, waktu, dan gaya belajar yang cocok. Tapi agar prosesnya benar-benar efektif, maka sangatlah penting untuk memiliki strategi. Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah menentukan tujuan belajarmu. Apakah kamu ingin memperdalam materi pelajaran sekolah, belajar skill baru seperti desain grafis atau coding, atau sekadar mencari inspirasi dalam bidang yang kamu minati? Setelah tahu apa yang ingin dipelajari, cari channel yang kredibel. Jangan asal pilih video hanya berdasarkan banyaknya view atau thumbnail yang menarik. Perhatikan juga siapa pembuat kontennya, apakah dia ahli di bidangnya? Apakah ada referensi atau sumber yang jelas? Review dari penonton lain juga bisa jadi pertimbangan. Gunakan fitur playlist untuk mengatur video-video yang ingin ditonton. Playlist membantu kamu belajar secara bertahap dan runtut, bukan acak. Banyak channel edukatif yang sudah menyediakan playlist berdasarkan topik atau tingkatannya. Ini sangat membantu agar kita tidak merasa bingung atau kehilangan arah saat belajar. Satu lagi tips penting: jangan hanya menonton pasif. Catat poin penting, pause jika perlu, ulangi bagian yang sulit dimengerti, dan coba praktekkan apa yang kamu pelajari. Ini adalah bagian dari cara efektif menggunakan YouTube membuat proses belajarnya aktif dan interaktif, seperti sedang belajar langsung dari guru. Selain itu, YouTube juga memiliki fitur subtitle otomatis dan transkrip. Fitur ini sangat berguna untuk memperjelas bagian yang sulit dimengerti, apalagi jika video tersebut menggunakan bahasa asing. Buat Jadwal Belajar, Hindari Overload Informasi Satu tantangan terbesar dalam belajar dari YouTube adalah ‘terlalu banyak pilihan’. Terkadang satu video bisa membawa kita ke video lain, dan kemudian tanpa disadari waktu belajar kita berubah menjadi waktu menonton konten hiburan. Karena itu, penting banget untuk punya jadwal dan batasan. Cara efektif menggunakan YouTube juga berarti tahu kapan harus berhenti. Maka buatlah jadwal dan tentukan durasi belajar setiap harinya, misalnya 30 menit dalam sehari atau 1 jam saja. Gunakan alarm atau reminder jika perlu. Saat waktu habis, tutup aplikasi, dan lanjutkan aktivitas lainnya. Ingat, kualitas lebih penting daripada kuantitas. Kalau kamu punya waktu luang lebih, gunakan fitur “Watch Later” untuk menyimpan video menarik yang belum sempat ditonton. Jangan buru-buru nonton semua sekaligus. Tapi, coba untuk fokus pada satu topik dalam satu waktu, langkah ini akan jauh lebih efektif dibanding menonton berbagai topik dalam satu hari sekaligus. Untuk menjaga motivasi belajar tetap tinggi, kamu juga bisa gabung ke komunitas pembelajar. Banyak channel YouTube memiliki komunitas tersendiri di kolom komentar atau grup media sosial mereka. Di sana kamu bisa berdiskusi, bertanya-jawab, dan saling menyemangati satu sama lain. Dengan cara ini maka, belajar jadi tidak terasa sendiri. Dan yang tak kalah penting, coba untuk berlangganan channel yang benar-benar bermanfaat. Dengan begitu, kamu akan terus mendapatkan update terbaru yang sesuai dengan minat dan tujuan belajarmu. Ini salah satu cara efektif menggunakan YouTube agar terus konsisten dan berkembang. Akhiri dengan Tujuan, Lanjutkan dengan Aksi Setiap orang punya cara belajar yang berbeda, dan YouTube memberi ruang besar untuk menyesuaikan gaya belajar itu. Tapi, yang membuat perbedaan adalah bagaimana kita menggunakannya. Apakah hanya sebagai hiburan sesaat, atau sebagai jendela ilmu yang bisa membuka banyak kesempatan? Dengan mengetahui cara efektif menggunakan YouTube, kita bisa menjadikannya lebih dari sekadar platform video. Ia bisa menjadi guru digital, mentor skill, hingga sumber inspirasi yang bisa mengubah masa depan. Semua kembali ke bagaimana kita memanfaatkannya. Jadi, yuk ubah cara pandang kita terhadap YouTube. Mulailah dengan niat belajar yang serius, pilih konten yang tepat, buat jadwal yang realistis, dan konsisten untuk menjalankannya. Karena di balik layar itu, ada lautan ilmu yang siap kita selami, asal kita tahu cara menyelamnya. Cara efektif menggunakan YouTube bukan tentang seberapa banyak video yang ditonton, tapi seberapa dalam kita bisa memahami, menyerap, dan mempraktikkan ilmunya. Semoga kamu bisa mulai menjadikan YouTube sebagai sahabat belajar yang sesungguhnya. Selamat mencoba! Penulis : Iffah Faridatul Hasanah Editor : Toto Budiman

Read More

Bu Nyai Hajah Iffat Nawawi Ampel ‘Sosok Dermawan Dan Motivator’

Surabaya – 1miliarsantri.net: Subuh dihari yang penuh berkah, setelah ngaji dengan santri-santri pesantren, mahasiswa Annawawi (Cabang Pondok Annawawi Ampel ), dalem dapat telfon ndugi abah bahwa, Beliau Nyai Hajah Iffat Nawawi kapundut tg ngersanipun Gusti Allah SWT pada Jum’at, 18 Dzulqo’dah 1446H/16 Mei 2025M. Mengabdilah dengan ikhlas Bu Nyai Iffat Binti KH. Nawawi Muhammad Ampel, mertua dari KH. Ahmad Mujab Muthohhar (Gus Mujab) PP Darut Ta’lim Annawawi, beliau “Bu Nyai Iffat menikah dengan KH. Nu’man Thohir Kajen yang kemudian dikaruniai 1 putra dan 3 putri.” Putra dan putri Nyai adalah, Gus Wajih, Ning Yusy, Ning Yaya dan Ning Ismah, “beliau merupakan sosok yang dermawan, penyabar dan motivator untuk kami para santri-santri.” Dua hari sebelum beliau gerah, waktu dalem masih mukim di srengganan (PP Darut Ta’lim Annawawi) dalem dipanggil beliau ke ndalem Abah (Abah Mujab). “Dalem masih ingat, waktu itu sekitar jam 09.00 pagi dalem dipanggil oleh beliau, beliau bercerita tentang banyak hal, terutama tentang sosok kyai-kyai yang alim dengan kesungguhan dan keikhlasannya ketika ngaji & ngabdi.” Diantaranya, Mbah Baidlowi Lasem, Mbah Ma’shum Tanggulangin, Kyai Mukhlas dan lainnya, sampai tidak terasa sudah jam 14.00.” Waktu dalem masih aktif ndereaken Abah Mujab mios dibeberapa masjid, ketika pulang dari mios bersama Abah, dalem menaruh kitabnya abah di meja ndalem, selesai menaruh kitab, dalem ditimbali oleh beliau, dalem ingat betul beliau dawuh, “Khid nek ngabdi karo abahmu sing ikhlas ya, insyaallah berkah.” Beliau selalu memberi motivasi kepada kami para santri-santri untuk selalu menjadi pribadi yg ikhlas, sabar serta selalu mencotoh akhlak guru-guru kita. Tidak hanya sampai disitu, banyak sekali pelajaran-pelajaran dan dawuh-dawuh dari beliau yg tidak bisa dalem tulis semuanya disini. “Mugi2 sedoyo amalipun dipun tampi kalian Allah SWT.”Sugeng Kundur Bu Nyai Iffat Nawawi.*** Ditulis oleh : Al faqir “Mukhid Khoirul Azib” Surabaya, 16 Mei 2025, PPTQ Darut Ta’lim Annawawi-Pesma Annawawi Diedit oleh : Thamrin Humris dan Toto Budiman

Read More