Masjid Jami’ Nurul Huda Bekasi, Berdiri Sejak Tahun 1882 Masehi

Bekasi — 1miliarsantri.net : Tahukah anda Masjid paling tua di Bekasi yang berdiri tahun 1882 masehi yakni Masjid Jami’ Nurul Huda yang berada di daerah Jati Makmur Pondok Gede, Bekasi Selatan.
Ketua DKM Masjid Jami’ Nurul Huda, KH Abi Najwa mengatakan bahwa masjid ini didirikan turun temurun dari pihak keluarganya.
“Didirikan pertama kali oleh Kiyai Haji Mukharom, kemudian anak beliau Kiyai Haji Arba’in, Kiyai Haji Abu Salam, Kiyai Haji Akhi, Kiyai Haji Abu Bakar hingga sampai saat ini turun kepada beliau,” ungkapnya kepada 1miliarsantri.net, Selasa (10/10/2023)
Masjid tersebut baru pertama kali di bangun karena belum banyak masjid yang tersedia dan hanya ada di wilayah tertentu khususnya di Pondok Gede. Sementara itu untuk perawatan masjid mengutaman kebersihan yang di heandle oleh marbot serta adanya imam.

Pada perkembangan nya, di awal tahun 1994 hingga sekarang, masjid ini banyak melakukan perbaikan dari bangunan dan kegiatan. Contohnya dengan adanya kegiatan pada bulan Ramadan, seperti i’tiqaf atau malam lailatul qadar, kondisi masjid akan lebih ramai. Hingga sebagain masyarakat mengetahui bahwa Masjid Jami’ Nurul Huda adalah masjid tertua yang ada di Bekasi.
Kondisi jama’ah sholat Jum’at pun terlihat cukup padat. Lokasinya juga mudah karena terletak dipinggir jalan raya. Kapasitas daya tampung masjid tersebut bisa mencapai 1000 jama’ah, dan ketika memasuki bulan Ramadhan, jamaah lebih banyak yang hadir.
Berbagai macam pengunjung dari daerah yang berbeda dapat mendatangi masjid tersebut, seperti Supardi yang menjadi jama’ah salat juma’at di Masjid Jami’ Nurul Huda. Dia mengatakan pendapatnya mengenai kondisi masjid saat ini.
“Beberapa kali salat di sini, alhamdulillah saf penuh, terlebih saat salat Jum’at. Kondisi dalam masjid masih banyak yang perlu di renovasi, seperti perlu adanya acsessoris tambahan, penempatan lampu dan kapasitas tempat wudhu lebih diperluas,” terang Supardi.
Harapan besar sebagian masyarakat adalah Masjid Jami’ Nurul Huda dapat meningkatkan fasilitas yang masih belum memadai. (fat)
Baca juga :
- 220.000 Jamaah Haji Memasuki Arab Saudi, Didominasi Jamaah Haji Indonesia
- Arab Saudi Tangkap Hampir 16.000 Dan Proses Hukum 25.689 Orang Diawal Musim Haji 2025, Ini Penjelasannya
- Santri Ponpes Al Imam Berlaga Hingga Grand Final Olimpiade Sains Pelajar 2025 Kabupaten Kediri
- Arab Saudi Perketat Aturan Haji Terkait Larangan Visa Selain Visa Haji, Ini Penjelasan Kemenag
- 212.242 Jamaah Reguler Lunasi Biaya Haji Jelang Penutupan